-->

3 Cara Mudah Menyembuhkan Sakit Leher Karena Salah Bantal Ketika Tidur

Mungkin sakit leher hampir semua orang memiliki nya.  Ini disebabkan karena kesalahan saat tidur dan salah memilih bantal. 

Bramblackstand.com, Kesehatan - Dalam dunia medis di sebut Tortikolis yang sering kita sebut dengan Tenggeng.

Untuk istilah ini sendiri terjadi disaat kelahiran bayi,  trauma atau benturan dan juga kebiasaan yang tidak baik akibat dari posisi tidur yang kurang baik.

Selain itu,  Tirkolis bisa terjadi sebagai dampak dari gangguan kontradiksi terhadap bagian otot-otot leher.  Penyakit ini sangat mudah Anda kenali disebabkan ciri-ciri nya jelas dan karakteristik nya mudah dilihat. 

Kebiasaan,  karakteristik penyakit ini yakni ada rasa sakit di leher, misal tidak bisa bergerak ke kiri atau ke kanan.  Leher terasa nyeri dan kaku. 

Cara cepat menyembuhkan penyakit leher


Bahkan rasa sakit menyebar ke bahu.  Walaupun penyakit ini akan sembuh dalam beberapa hari tapi rasa tidak nyaman saat melakukan aktivitas sangat terasa terhambat.


Bagaimana tidak,  untuk menoleh saja ke kiri layaknya robot tidak bisa bergerak leluasa semestinya. 

Berbagai macam pertanyaan pun bermunculan mengenai penyakit yang satu ini.  Ada yang menyatakan bahwa sakit leher ini adalah salah satu penyakit akut dan mesti membutuhkan perawatan secara serius. 

Sebenarnya,  penyakit ini tidak begitu bahaya.  Hanya saja penyebabnya karena kesalahan penggunaan otot yang tidak semestinya seprti kesalahan peletakan bantal di saat Anda tidur atau kelelahan.

Sikon atau keadaan sejenis salah bantal bisa juga terjadi di aktivitas Anda.  Seperti Main Gadget sambil menunduk,  duduk mengoperasikan laptop dalam posisi otot leher yang salah dan bisa terjadi juga saat Anda membawa beban yang tertumpu hanya salah satu anggota saja.

Apa bisa penyakit ini di sembuhkan secara cepat?  Bagaimana cara menanggulangi nya?  Bagaimana cara menyembuhkan nyeri?

Jawaban dari pertanyaan diatas bisa Anda dapatkan di artikel dibawah.  Yuk,  sama-sama kita simak. 

Cara menyembuhkan sakit leher karena salah Bantal Saat Tidur.  

1. Beristirahat dengan cukup dan beristirahat dan Mulai lakukan pergerakan ringan.

 Jangan terlalu mengunakan otot leher Anda dalam beberapa hari,  bila memang disaat melakukan aktivitas akan menyebabkan bertambahnya rasa sakit di leher. 

Tetapi perlu Anda ketahui jangan terlalu lama beristirahat karena akan membuat otot leher semakin melemah dan bisa mengakibatkan penyembuhan akan semakin lama. 

Dua hari setelahnya,  coba gerakkan otot leher perlahan dan hati-hati dan jangan sampai berlebihan. 

 2. Coba Kompres Pakai Es Batu

Selain beristirahat dengan cukup Untuk mengurangi rasa sakit dileher.  Anda bisa menggunakan Es batu untuk memberikan sentuhan dingin pada otot leher yang sakit. 

Cara ini sangat efektif apabila ada pembengkakan dan terutama akan memberikan rasa nyaman dan rileks.  Sehingga membuat otot leher Anda menjadi lebih ringan. 

Mengompres dengan Es Batu

Tetapi perlu Anda ingat,  di saat melakukan kompres di area otot leher yang sakit.  Usahakan jangan memengaruhi es batu langsung terpapar dengan kulit. 

Anda bisa menggunakan handuk yang bersih atau pembungkus misal kain dan lainnya. 

Caranya lakukan sentuhan dingin ke otot leher yang sakit  selama 20 menit. Lakukan pengompresan setiap Anda merasa sakit.

3. Pilihlah bantal yang nyaman

Di saat Anda tidur pilihlah bantal yang tepat sehingga membuat tidur Anda nyaman dan tidak membuat leher terasa sakit.  Dan posisikan kepala Anda mengikuti Poros tulang belakang tidak sampai miring.

Jadi,  pilihlah bantal yang dapat memposisikan kepala Anda tidak terlalu rendah dan tidak terlalu tinggi. Buat kepala Anda senyaman mungkin saat tidur.

Penjelasan di atas merupakan cara menyembuhkan penyakit leher akibat salah tidur.  Demikianlah solusi mudahnya,  Anda jangan khawatir lagi beberapa hari kedepan.  Anda akan semakin membaik seperti sedia kala. 

Jangan lupa jaga kesehatan Anda dan tetap jaga porsi makan juga.  Jangan terlalu di khawatir kan dengan  penyakit sakit leher ini karena ini hanya penyakit karena salah posisi tidur atau beraktivitas secara berlebihan sehingga otot leher tidak seperti biasa nya. 

Semoga bermanfaat dan Terima Kasih. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel